Sabtu, 06 Juni 2009

Mampu tapi tidak melakukan

Mencari ilmu itu wajib bagi setiap orang begitu dikeyakinan saya dinyatakan, yang lain lagi mengatakan kalau kita tidak tahu kita tidak akan dipersalahkan, karena dosa hanya untuk yang udah tahu dan melanggar. Terus juga ada perintah untuk menyampaikan segala yang kita tahu walau hanya sedikit. Niat berbuat baik mendapat 1 kebaikan, sedangkan perbuatan baik mendapat 10 kebaikan.

Saya tidak mencoba masuk ke hal yang cukup pribadi, keyakinan, saya hanya ingin melihat ternyata banyak hal yang dari dunia kontemporer juga sudah dirancang dengan sangat baik, karena bila kita ikuti akhir-akhir ini banyak orang yang kadang mengeluh kenapa saya sepintar ini kok tidak mendapatkan promosi, dilain pihak banyak orang yang tidak pintar bahkan tidak sekolahan juga tapi kok malah dipromosikan, saya kan yang paling jago, siapa dia sih... begitu keluh kita kalau ada teman naik jabatan, di lain waktu kita bilang itu nasib baiknya dia. Jadi ada dimana kuncinya sebetulnya?

Sepertinya ada sedikit keterhubungan dalam 2 kondisi di atas, yang benang merahnya kalau kita cermati ternayata action yang dalam bahasa keyakinan saya disebut sebagai amal (perbuatan), kita selalu diingatkan..ayo beramal dong.

Jadi begitulah memang, kalau kita sedang berusaha mendapatkan ilmu kita akan mendapatkan kebaikan dari usaha kita, tapi kalau sudah dipunyai ilmu itu, tapi tanpa action dari skill yang kita punya itu, apakah mengajarkan ke orang lain atau mempraktekkannya, pasti kita tidak akan mendatangkan manfaat dari skill yang kita punya.

Ayuk, jangan berpangku tangan hanya karena merasa paling jago atau paling pintar, tapi lakukan sesuatu, yang dari situ kita dinilai oleh orang lain

Selamat berjuang tetap semangat untuk berbuat lebih baik

salam
Robby

Tidak ada komentar:

Posting Komentar